24 November 2010

Stasiun TV Lokal Yang Menyiarkan Secara LIVE Piala AFF 2010

Snexcyber : Masyarakat penggila sepak bola di Tanah Air yang tidak bisa menyaksikan perjuangan Tim Merah Putih pada Piala AFF 2010 secara langsung di stadion tak perlu khawatir. Pasalnya RCTI bakal menyiarkan seluruh pertandingan yang melibatkan Bambang Pamungkas cs.

"RCTI menjadi host broadcaster Piala AFF 2010. Ini sesuai komitmen kami selama ini untuk mendukung sepak bola Indonesia," ujar Dini Putri, Kepala Akuisisi Program RCTI. Menurut Dini, kerja sama dengan penyelenggara sudah berlangsung sejak Piala AFF 2008. Saat itu RCTI juga menayangkan secara live pertandingan timnas Indonesia.


Tak hanya Piala AFF 2010 yang menjadi bukti RCTI mendukung perkembangan sepak bola Indonesia. "Sebagai media televisi dengan jangkauan paling luas, kami juga terus berkomitmen menayangkan laga yang diikuti timnas di kancah internasional, baik timnas senior maupun kelompok umur," imbuh Dini.

RCTI menyadari selain pertandingan yang melibatkan timnas Indonesia, ada sejumlah laga yang diprediksi bakal berjalan menarik, terutama yang melibatkan tim-tim besar lain, tak terkecuali yang berlaga di Grup B.

Karena hak siar dimiliki oleh grup, maka bisa jadi partai lain akan ditayangkan di MNC TV atau Global TV. "Kepastian penayangan pertandingan di grup B, baru bisa diketahui minggu depan," sebut Dini.

Jika tidak disiarkan oleh MNC TV atau Global TV, maka pertandingan lain di luar timnas Indonesia itu ada kemungkinan akan ditayangkan RCTI secara delay. Masih pada hari yang sama, tapi waktu tayangnya setelah prime time.

Semua pertandingan penyisihan grup A (Grup Timnas) sendiri akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, sementara penyishan Grup B dilakukan di My Dinh Stadium, Hanoi (Vietnam).

Pembagian Grup Piala AFF 2010

Grup A :
Indonesia
Thailand
Malaysia
Laos

Grup B :
Vietnam
Singapore
Myanmar
Philippines


Jadwal Lengkap Pertandingan

Piala AFF Suzuki Cup 2010

GRUP A (Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta Indonesia)

Rabu, 1 Desember 2010
Thailand VS Laos (17.00 WIB)
Indonesia VS Malaysia (19.30 WIB)

Sabtu, 4 Desember 2010
Thailand VS Malaysia (17.00 WIB)
Laos VS Indonesia (19.30 WIB)

Selasa, 7 Desember 2010
Malaysia VS Laos (17.00 WIB) (Stadion Si Jalak Harupat, Bandung)
Indonesia VS Thailand (19.30 WIB)

GRUP B (My Dinh Stadium – Hanoi, Vietnam)

Kamis, 2 Desember 2010
Singapura VS Filipina (17.00 WIB)
Vietnam VS Myanmar (19.30 WIB)

Minggu, 5 Desember 2010
Singapura VS Myanmar (17.00 WIB)
Filipina VS Vietnam (19.30 WIB)

Rabu, 8 Desember 2010
Myanmar VS Filipina (17.00 WIB)
Vietnam VS Singapura (19.30 WIB)

Semi Final Piala AFF 2010
Runner-up Grup A VS Juara Grup B (15 & 18 Desember 2010)
Runner-up GRUP B VS Juara GRUP A (16 & 19 Desember 2010)

Final Piala AFF 2010
26 & 29 Desember 2010 (Home & Away)

2 komentar:

kd hery 01 Desember, 2010 18:59  

terimakasih atas infonya

Anonim,  02 Desember, 2010 23:49  

MANTAP PAK PRES,.LANJUTKAN !!

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, memberi saran atau masukkan tentang posting ini.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP