24 Agustus 2009

Ahmad Muhariah Mulai Dilobi

Cyber News : Pengurus PSIS masih mempelajari kekurangan dan kelebihan beberapa pelamar. Namun, hari ini lobi terhadap pelatih tim musim lalu, Ahmad Muhariah, mulai dilakukan.

Dia akan diajak bicara oleh pengurus. Namun, menurut Komisaris PT Mahesa Jenar Setyo Agung Nugroho, itu baru pembicaraan awal dan belum menjurus pada penentuan pelatih.

Hingga saat ini terdapat tujuh pelatih yang sudah menyatakan niatnya menangani pasukan ’’Mahesa Jenar’’. Pelatih yang memenuhi kriteria akan diserahkan kepada manajemen baru untuk ditentukan nasibnya.

Menurut Agung, beberapa kriteria yang harus dipenuhi antara lain berlisensi minimal B, dekat dengan pemain, loyal, berkarakter, dan mampu memotivasi. Selain itu, harganya juga terjangkau. ’’Kriterianya seperti itu agar kami agar tidak salah pilih,’’ ungkap Agung, yang musim lalu juga menjabat sebagai manajer tim.

Beberapa pelatih yang melamar tim kebanggaan warga Semarang ini antara lain M Basri (mantan pelatih Persela Lamongan), Suharno (mantan pelatih Persiwa Wamena), Jessie Mustamu (mantan pelatih Persibat Batang), dan Jason Withe (mantan asisten pelatih timnas). Selain itu, Muhariah juga dinominasikan.

’’Melihat kondisi keuangan PSIS musim ini, saya kira lebih baik memaksimalkan potensi pelatih lokal saja. Selain harganya terjangkau, loyalitas mereka juga sudah teruji,’’ lanjut Agung.

Potensi



Jika pilihannya pelatih lokal, maka Jason Withe otomatis tereliminasi. Dengan demikian tinggal Suharno, M Basri, Jessie, dan Muhariah. Namun, jika pelatih asal Semarang yang dicari, maka yang Muhariah yang paling berpeluang.

Menurut Agung, potensi pelatih asal Semarang tak kalah dengan daerah lain. Potensi itulah yang harus dimaksimalkan manajemen terpilih nanti. Bukan hanya pelatih kepala, para asisten pelatihnya pun juga bisa diambilkan dari Semarang.

Dengan memberdayakan potensi pelatih lokal, PSIS diharapkan dapat dukungan penuh dari warga kota. Hal itu akan membuat tim lebih kondusif.
’’Tidak ada salahnya memberdayakan pelatih dari dalam kota. Muhariah memenuhi kriteria pelatih musim ini. Dia bisa jadi salah satu kandidat kuat,’’ katanya. (SM)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, memberi saran atau masukkan tentang posting ini.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP