17 Juli 2009

BLI Tak Terpengaruh Isu

Cyber News : Badan Liga Indonesia (BLI) tak terpengaruh oleh oleh isu merger dan pengunduran diri klub akibat krisis finansial. Menurut Ketua BLI Andi Darussalam Tabusalla, wacana yang dikembangkan klub tidak akan memengaruhi pihaknya dalam menerapkan keputusan.

Terutama regulasi bagi peserta kompetisi liga profesional musim depan. “Masalah pendanaan memang mendasar dan tampaknya hampir dialami semua tim. Tapi kami belum memberikan keputusan apa pun terkait hal ini. Semuanya baru akan diketahui setelah pertemuan dengan klub digelar,” tutur Andi.

Menurut dia, BLI masih tetap akan menegakkan regulasi. Setiap tim yang mundur dari ajang Superliga dipastikan mendapat sanksi. Sanksi yang akan dijatuhkan tergantung keputusan Komisi Disiplin (Komdis) PSSI. Andi juga menegaskan tak ingin berspekulasi mengenai kemungkinan berkurangnya peserta Superliga musim depan.


Terlebih karena pihaknya belum bertemu dengan klub yang ingin mundur seperti Persib. Dia menyebut semuanya akan menjadi jelas pada saatnya pertemuan dengan klub-klub peserta.

“Masih terlalu dini membicarakan semua ini. Karena itu kami tidak ingin berspekulasi. Semua kemungkinan masih bisa terjadi hingga selesainya pertemuan dengan klub peserta Superliga,” tandas Andi. (SM)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, memberi saran atau masukkan tentang posting ini.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP