15 Desember 2009

Persikota Paksa Imbang PSIS Semarang

Snexcyber : Tim tuan rumah PSIS Semarang gagal meraih poin penuh setelah ditahan imbang Persikota Tangerang dengan skor 1-1 dalam lanjutan Divisi Utama di Stadion Jatidiri, Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (14/12). Persikota berhasil unggul lebih dulu lewat gol Iswadi Syukur di menit ke-27 sebelum akhirnya dibalas Abraham Tobias di menit ke-62.

Tim "Jawara Banteng" berhasil memanfaatkan kelengahan pertahanan PSIS untuk mencuri gol terlebih dahulu di babak pertama. Kemelut di dalam kotak penalti PSIS dimanfaatkan Iswadi dengan melepas tendangan voli ke sudut kanan gawang Catur Nugroho.

Setelah kebobolan, PSIS gantian menekan dengan melancarkan serangan lewat kedua pemain sayapnya, Iwan HW dan Deni Rumba. Meskipun berhasil mendominasi jalannya pertandingan dan mengurung Persikota setengah lapangan, anak-anak asuhan M Dhofir ini tidak berhasil menyamakan kedudukan.


Harapan muncul di babak kedua setelah Abraham Tobias masuk menggantikan pemain bertahan Eko Pujianto di menit ke-52. Pemain asal Papua ini berhasil menciptakan gol untuk PSIS ketika baru empat menit berada di lapangan.

Gol Tobias berawal dari umpan lambung Deni Rumba di sisi kiri lapangan yang dihalau pemain bertahan Persikota Sahroji. Bola liar yang jatuh di hadapan Tobias langsung disambarnya dengan tendangan keras ke gawang Amin Syarifudin.

Meskipun bermain di hadapan ribuan pendukungnya, tim "Mahesa Jenar" belum menunjukkan performa terbaiknya . Banyaknya peluang yang tercipta tidak berhasil dimanfaatkan para pemain "Mahesa Jenar" menjadi gol. Te mbakan para pemain PSIS hanya menghasilkan tendangan gawang bagi Persikota.

Di menit-menit akhir, Gustavo Chena nyaris menggandakan keunggulan PSIS lewat tendangan bebasnya yang melenceng tipis dari sisi kiri gawang. Kedua tim harus puas mengantongi satu poin hingga wasit Anselmus asal Surabaya meniup peluit panjang.

Sejak awal, Pelatih Persikota Solihin memang mewaspadai serangan sayap PSIS dan pergerakan Gustavo Chena sebagai motor serangan. Untuk mengantisipasinya, dia menginstruksikan para pemainnya untuk bertahan dan mengandalkan serangan balik.

Manajer Teknik PSIS Semarang Setyo Agung Nugroho mengaku kecewa dengan hasil seri tersebut. Banyaknya peluang yang tercipta tidak mampu dimanfaatkan pemainnya untuk membobol gawang lawan dan meraih kemenangan. "Para pemain hanya kurang ketenangan," kata Agung. (kompas)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar, memberi saran atau masukkan tentang posting ini.

TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGANNYA

  © Blogger templates The Professional Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP